Sunday 3 February 2013

Galau mendengar Adzan

dari google

Allahu Akbar..... Allahu Akbar...........
Allahu Akbar..... Allahu Akbar...........(Allah Maha Besar)
................................ LailahaIllallah..... (Tiada tuhan selain Allah)

Pernahkah kita uring-uringan mendengar azan. Ketika suara panggilan shalat ini berkumandang, rasanya ingin mendatangi dan mendirikan shalat. Tetapi sering kali kita tidak mengindahkannya. Menundanya, dalam hati kita (saya juga) kadang berbisik “udah, nanti aja dikerjakan. Masih panjang kok waktunya.”
Selalu saja setiap tiba waktu shalat, perasaan berkecamuk semacam itu yang kita rasakan. Entah itu dorongan syetan atau kemalasan.

Jika pekerjaan belum selesai, kita akan kebut walaupun bergadang.
Jika ada janji yang akan memberikan kita hadiah, kita pasti datang.
Jika pacar kita kangen. Gunung akan didaki dan lautan kusebrangi asal bersua.
Jika pejabat datang, maka kita memakai pakaian yang terindah.
Jika tamu agung akan bertamu, maka kita bersihkan rumah kita sebersih bersihnya.
Tetapi  jika datang waktu sholat, kita hanya diam saja dan seolah tidak mendengar.
Padahal dalam sholat segala doa diucapkan, segala kegalauan terjawab dan segala penderitaan ada penghapusnya.
Mendirikan sholat tepat waktu memang bukanlah perkara mudah. Tanpa kesungguhan dan keihklasan rasanya tidak mungkin dilakukan secara konsisten. Begitu juga pada diri saya.
Saya baru menyadari bahwa musuh terberat kita adalah mengalahkan diri kita. Mengalahkan ke egoisan kita dan mengalahkan rasa malas.
Sangat berat memang menjadi baik, tapi mari kita berusaha sekuat tenaga. Semoga pertolongan Allah SWT memberikan kita kekuatan untuk membunuh kemalasan kita dan melindungi kita dari godaan syetan yang terkutuk... Aminnn......

No comments: